Coretan Kehidupanku

Perbedaan HDD dan SSD

10 komentar

Selama ini kita mengenal HDD (HardDisk Drive) sebagai tempat penyimpanan data di PC atau laptop. Seiring berkembangnya teknologi saat ini, tempat penyimpanan data jenis baru telah keluar untuk PC atau laptop yang bernama SSD (Solid State Drive).
Pada dasarnya fungsi SSD sama seperti HDD, hanya saja data tidak tersimpan pada lapisan-lapisan magnetik seperti layaknya HDD. SSD menggunakan chip memory flash yang saling terhubung satu sama lain untuk penyimpanan data.


Berikut perbedaan antara HDD dan SSD:
1.       Ukuran
HDD: Menggunakan platter , head dll sehingga sangat berpengaruh terhadap ukuran dan berat HDD itu sendiri karena HDD sangat bergantung pada putaran piringan.

SSD: Penggunaan Flash Memory membantu mengurangi ukuran SSD sehingga dapat beradaptasi mudah dengan ukuran laptop/tablet.

2.       Komponen dan Prinsip Kerja
HDD : Hard Disk Drive tersusun atas komponen mekanik dan elektronik. Proses penulisan dan pembacaan data dilakukan melalui proses mekanik piringan disk diputar oleh motor dan ujung dari lengan terhubung ke komponen elektronik yang mengolah baca tulis data.

SSD : Hanya terdapat komponen elektronik seperti Integrated Circuit, micro chip dan komponen elektronik pendukung lainnya seperti kapasitor. Proses pembacaan dan penulisan dilakukan secara elektrik sama seperti proses yang terjadi pada Flash disk dan RAM.

3.       Kecepatan Baca dan Tulis Data
Kecepatan baca dan tulis SSD 8 kali lebih cepat dibanding dengan HDD. PC yang terpasang SSD dapat melewati proses booting dalam hitungan detik, pastinya tidak melebihi 1 menit.

4.       Efek yang ditimbulkan
HDD menerapkan unsur mekanik, sehingga menghasilkan efek samping yang buruk antara lain :
a.       Panas yang berlebihan
b.      Konsumsi daya listrik yang tinggi
c.       Putaran motor dan piringan menimbulkan suara noise yang tinggi

Pada SSD , karena tidak memiliki unsur mekanik maka efeknya adalah :
a.       Panas atau suhu SSD tidak setinggi HDD
b.      Konsumsi daya listrik sangat kecil
c.       Tidak ada putaran motor sehingga SSD tidak berisik

5.       Fragmentasi
HDD : Bentuknya yang spiral HDD sangat baik untuk menyimpan file-file yang berukuran besar yang terletak pada blok yang berdekatan. Dan ketika kapasitas HDD mulai penuh, file-file yang sudah tersimpan dapat terpencar, inilah yang dikenal dengan istilah fragmentasi. Efek inilah yang menurunkan kinerja HDD dan kita perlu melakukan defrag untuk memulihkannya.

SSD : Tidak ada fragmentasi karena data tersimpan pada chip flash.

6.       Harga
HHD : Harga lebih murah dengan kapasitas yang lebih besar.

SSD : Harga bisa 9 kali lebih mahal dari HDD.


sumber: http://cbtp.co.id/blog/109-perbedaan-hard-disk-dan-ssd.html

10 komentar :

  1. sorry I helped to establish the link.
    your website is very good and this article is very useful.
    good luck and always success for your blogging.

    BalasHapus
  2. sorry I helped to establish the link.
    your website is very good and this article is very useful.
    good luck and always success for your blogging.

    BalasHapus
  3. sorry I helped to establish the link.
    your website is very good and this article is very useful.
    good luck and always success for your blogging.

    BalasHapus
  4. sorry I helped to establish the link.
    your website is very good and this article is very useful.
    good luck and always success for your blogging.

    BalasHapus
  5. selamat siang, salam blogger, sobat.
    ijin berkunjung untuk berkomentar yah, :D
    perdana nih,
    sukses yah buat blog nya :)

    BalasHapus
  6. Thank you for sharing this information with us as readers .

    BalasHapus
  7. Halo sobat blogger, ijin berkunjung ya.
    salam kenal dengan saya, blogger baru :D

    BalasHapus
  8. extraordinary contents of this site informative content once . success always for the owners of this site.

    BalasHapus
  9. hai sobat, salam kenal yaa...
    ijin menyimak dan berkomentar...

    BalasHapus